Sidoarjo, Siaptv.com, – Sesuatu yang berbeda terlihat di jalan bundaran Taman Pinang Indah, Sidoarjo pada jum’at (10/11/23) sekitar pukul 08.30 WIB. Terlihat ada rombongan kepolisian tepatnya kepolisian dari Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Sidoarjo berkumpul di sekitar jalan bundaran tersebut.
Rombongan Satlantas Polresta Sidoarjo tersebut berkumpul hendak memperingati Hari Pahlawan Nasional pada tahun 2023. Pada pelaksanaan kegiatan tersebut, anggota Satlantas Polresta Sidoarjo dipimpin oleh Kasatlantas Polresta Sidoarjo Kompol Indra Budi Wibowo.
Anggota Satlantas Polresta Sidoarjo berkumpul untuk menggelar pelaksanaan kegiatan mengheningkan cipta bersama pengendara kendaraan bermotor untuk menghormati dan mengenang jasa para pahlawan. Rasa nasionalisme tercermin dan terpancar kuat dalam pelaksanaan peringatan Hari Pahlawan yang diperingati satu tahun sekali.
Pada pelaksanaan kegiatan tersebut Kasatlantas Polresta Sidoarjo Kompol Indra Budi Wibowo mengatakan giat tersebut merupakan bentuk penghormatan kepada para pahlawan serta sebagai wujud komitmen Satlantas menjaga nilai luhur bangsa dan menggugah semangat kebangsaan.
“Mengheningkan cipta sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang telah berkorban demi kemerdekaan dan keadilan. Anggota Satlantas menunjukkan komitmen mereka dalam menjaga dan memelihara nilai luhur bangsa, juga menjadi momen penting untuk merenungkan peran pahlawan dalam sejarah Indonesia dan menggugah semangat kebangsaan”, ujar Kompol Indra Budi Wibowo.
Pada momen penuh makna tersebut, juga sebagai sarana untuk mengedukasi seluruh anggota Satlantas Polresta Sidoarjo yang bertugas di lapangan. Dengan teredukasi akan menanamkan jiwa nasionalisme dan menumbuhkan rasa kepedulian untuk berbuat kebaikan dimanapun kita berada.
Selain itu dalam pelaksanaan giat tersebut menunjukan bahwa Satlantas Polresta Sidoarjo tidak hanya menjalankan tugas operasional, tetapi juga turut aktif memupuk rasa nasionalisme. Diharapkan momen Hari Pahlawan memberikan semangat dalam melaksanakan tugas sebagai pelindung lalu lintas dan pelayan masyarakat.
Nurhadi
Editor Irfan hadi