Gus Muhdlor Salurkan Bantuan Pangan, Awasi Untuk Keberlanjutan Program

  • Bagikan
banner 728x90

Sidoarjo, Siaptv.com, – Penyaluran bantuan bahan pangan tahap dua berupa beras Bulog kepada warga kurang mampu kembali berlanjut di bulan nopember. Penerima bantuan bahan pangan berasal dari empat desa yang berada di Kecamatan Tarik, dengan total penerima bantuan sebanyak 1.935 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Ke empat desa yang menerima bantuan bahan pangan adalah Desa Kedungbocok 491 KPM, Desa Singogalih 468 KPM, Desa Tarik 387 KPM dan Desa Kalimati 589 KPM. Masing-masing warga berhak menerima bantuan bahan pangan berupa beras sebanyak 10 kg per KPM dan akan di salurkan dalam kurun waktu tiga bulan sekali.

Penyaluran bantuan bahan pangan di Kecamatan Tarik pada jum’at (17/11/23) di lakukan secara simbolis oleh Bupati Sidoarjo H. Ahmad Muhdlor Ali. Selain itu turut serta didampingi Kepala Dinas Sosial Kabupaten Sidoarjo Ahmad Misbahul Munir, Kepala Dinas Pangan dan Pertanian Kabupaten Sidoarjo Eni Rustianingsih dan Camat Tarik Iswadi Pribadi.

Pada pelaksanaan kegiatan tersebut, Bupati Sidoarjo H. Ahmad Muhdlor Ali dalam sambutannya menyampaikan bantuan bahan pangan akan membantu meringankan warga terkait kebutuhan bahan pokok sehingga dalam pelaksanaannya harus saling mengawasi agar program ini dapat berjalan berkelanjutan

“Dengan bantuan beras 10 kg ini Insya’ Allah semoga cukup, minimal membantu panjenengan dalam kebutuhan sehari-hari dibuat makan. Program ini harus kita awasi, jangan sampai tidak tepat sasaran agar bantuan ini berkelanjutan dengan baik dan semoga di bulan desember bisa mendapatkan lagi program ini”, jelas H. Ahmad Muhdlor Ali.

Bupati Sidoarjo yang akrab disapa Gus Muhdlor menambahkan agar warga dengan pemerintah desa harus sinergi dan guyub. Sehingga apabila terjadi permasalahan di lingkungan desa atau warga, pihak pemerintah desa dapat mengetahuinya dan sesegera mungkin bisa mengambil keputusan untuk menyelesaikan masalah tersebut.

“Jika masyarakat di Kecamatan Tarik ada yang mengerti warga lainnya yang lebih membutuhkan tetapi tidak dapat bantuan, segera laporkan ke Kepala Desa. Nanti dengan laporan itu, Insya’ Allah kita akan mencari jalan untuk Pemkab Sidoarjo agar semua yang membutuhkan sama-sama merasakan bantuan”, imbuhnya.

Nurhadi

( Editor Irfan hadi )

  • Bagikan
https://youtube.com/@siaptv?si=zXpY6lfhjM945b7A