Operasi Sadar Keselamatan Dan Ketertiban, Lalu Lintas Dan Angkutan Di Kota Batu

  • Bagikan
0-0x0-0-0#
banner 728x90

Kota Batu, Siaptv.com – Hari ini, Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Jawa Timur melakukan Operasi Sadar Keselamatan dan Ketertiban Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ) di seputar Terminal Kota Batu, Jl. Dewi Sartika, Temas, Kecamatan Batu, Kota Batu, Jawa Timur. Selasa (31 Juli 2024). Operasi ini dilaksanakan dalam rangka pemenuhan dan budaya keamanan serta keselamatan lalu lintas.

“ Operasi Sadar Keselamatan dan Ketertiban Lalu Lintas dan Angkutan Jalan ini kami laksanakan gabungan bersama jajaran Polri dan PM . Dengan menyasar kendaraan angkutan barang dan penumpang umum,” terang Perwakikan Dishub Provinsi Java Timur Sunaryo ditemui.

Dijelaskannya bahwa operasi gabungan ini bertujuan untuk mengawasi angkutan umum dan angkutan barang. Dengan fokus diantaranya pada mengukur fisik kendaraaan serta dokumen dan surat-surat yang harus dimiliki baik pengemudi dan kendaraan seperti bus, truk dan kendaraan barang lainnya termasuk memeriksa surat uji KIR dan muatannya.

Baca juga : https://siaptv.com/28292/pertama-kali-bhayangkara-run-2024-kapolresta-sidoarjo-optimis-jadi-agenda-tahunan/olahraga/

“Hal ini sangatlah penting, karena menjadi upaya menekan angka kecelakaan di jalan serta mendukung kelancaran lalu lintas. Untuk membina dan menyelenggarakan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan yang aman, aman, tertib, dan lancar,” tegasnya.

0-0x0-0-0#

Dalam pelaksanaan operasi ini ada sebanyak 200 an kendaraan barang dan 50 an angkutan yang diperiksa. Melalui Operasi Sadar Keselamatan dan Ketertiban LLAJ yang secara rutin digelar, harapannya kesadaran mengenai keselamatan dan keselamatan lalu lintas terus meningkat.

Lihat Juga : https://youtu.be/Fr8_Z9T36uU?si=WpGqC_7YqKoxFog4

Kanit Turjawali Iptu Huda menyebut jadwal kegiatan Operasi Keselamatan Lalu Lintas 2024 akan mulai hari ini sampai ada petunjuk kegiatan yang sama didepan hari.

  • Bagikan
https://youtube.com/@siaptv?si=zXpY6lfhjM945b7A