Sidoarjo, Siaptv.com,- Bertempat di Mako Polresta Sidoarjo, Si Humas Polresta Sidoarjo mengadakan pertemuan gayeng bareng netizen di wilayah Kabupaten Sidoarjo. Dimana pada pertemuan yang berjalan penuh semangat dan menyenangkan, Polresta Sidoarjo mengapresiasi solidnya sinergitas Polri dengan netizen.
Pada pertemuan yang berlangsung pada Rabu (21/08/24), Polresta Sidoarjo tidak lupa juga mengedukasi masyarakat dalam bijak bermedia sosial. Sehingga diharapkan masyarakat dapat turut serta menjaga kondusifitas kamtibmas dengan menangkal informasi hoaks di media sosial dan lain sebagainya.
Kasi Humas Polresta Sidoarjo Iptu Tri Novi Handono dalam kesempatan tersebut menyampaikan hoaks yang tersebar di media sosial dapat mengganggu kondusifitas Kamtibmas. Untuk itu secara masif edukasi terhadap masyarakat terkait penggunaan media sosial perlu dilakukan.