Banten, Siaptv.com (14/1) – Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Perhubungan (BPSDMP), Subagiyo memimpin upacara Bon Voyage Perwira Siswa Diklat Pelaut Tingkat II, III, IV dan V Politeknik Pelayaran (Poltekpel) Banten pada Selasa (14/1) di Auditorium Poltekpel Banten. Dalam kesempatan tersebut, Kepala BPSDMP menekankan tiga isu strategis yang harus menjadi perhatian para lulusan agar mampu menghadapi tantangan global di sektor maritim yang semakin kompleks di era global.
“Sektor maritim adalah tulang punggung kejayaan Indonesia. Namun, kita juga menghadapi tantangan besar, seperti keamanan siber, perubahan iklim, dan kekurangan tenaga kerja terampil. Para lulusan harus menjadi garda terdepan dalam menjawab tantangan ini dan membawa kejayaan maritim Indonesia ke panggung dunia,” ungkapnya.
Ia juga menjabarkan tiga isu strategis yang menjadi tantangan utama sektor maritim, yaitu ancaman serangan siber di sektor maritim yang terus meningkat. Menurut laporan global, serangan siber di sektor ini meningkat hingga 400% dalam beberapa tahun terakhir, dengan potensi kerugian mencapai jutaan dolar per insiden.
“Pemahaman tentang keamanan siber bukan lagi pilihan, tetapi kewajiban bagi semua pelaku industri maritim, termasuk para lulusan Poltekpel Banten,” tegasnya.