Menu
Media Terpercaya untuk Informasi dan Inspirasi

Gempa M6.3 di Bengkulu: 197 Rumah Rusak, Darurat Bencana Ditetapkan

  • Bagikan
Img 20250524 wa0007

BENGKULU, Siaptv.com – Gempa bumi berkekuatan magnitudo 6,3 mengguncang wilayah Bengkulu pada Jumat (23/5) dini hari, mengakibatkan kerusakan signifikan. Berdasarkan data terbaru dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), sebanyak 197 unit rumah rusak, dengan rincian:

-Kota Bengkulu : 192 unit (8 rusak berat)
- Kabupaten Bengkulu Tengah : 5 unit.

Img 20250524 wa0006

Tidak hanya perumahan, fasilitas umum juga terdampak, termasuk 4 sekolah di Bengkulu Tengah serta 6 bangunan lain (2 masjid, 2 kantor camat, dan 2 sekolah) di Kota Bengkulu.

Wilayah Terdampak
Gempa yang berpusat di kedalaman 80 km (koordinat 4.18 LS, 102.17 BT) ini dirasakan hingga Kabupaten Seluma, Bengkulu Tengah, dan Bengkulu Utara. Di Kota Bengkulu, 9 kelurahan terdampak, seperti Betungan, Pagar Dewa, dan Pintu Batu. Sementara di Bengkulu Tengah, gempa melanda 3 kecamatan.

Img 20250524 wa0008

Tanggap Darurat & Pengungsian
Wali Kota Bengkulu menetapkan status tanggap darurat selama 7 hari (23–29 Mei 2025). Sebanyak 800 jiwa di Kota Bengkulu dan 5 KK di Bengkulu Tengah mengungsi, meski tidak ada korban jiwa. Warga dengan rumah rusak berat mengungsi ke keluarga atau tetap di sekitar lokasi.

BPBD setempat masih memantau dan menyiapkan bantuan, termasuk tenda dan kebutuhan mendesak.

 

  • Bagikan
https://youtube.com/@siaptv?si=zXpY6lfhjM945b7A